p

Monday, July 08, 2019

Bandara Sultan Hasanudin | Makassar | 2017

       Bandara ini salah satu yang terbaik di Indoensia. Desainnya tergolong modern dan futuristik. Pertama kali menginjakkan kaki di bandara ini ada rasa kagum dengan arsitekturnya. Mengutip dari situs Makassar.Terkini.Id bahwa Pengelola Bandara Sultan Hasanuddin, PT Angkasa Pura I telah menunjuk PT Wijaya Karya Tbk sebagai mitra kontraktor untuk mengerjakan proyek pengembangan Bandara Sultan Hasanuddin, Makassar. Proyek akan berlangsung mulai Februari 2019 hingga target rampung pada April 2021 mendatang.



Pintu Keluar Bandara
      

       Dalam proyek pengembangan ini, terminal yang sudah ada tersebut akan diperluas menjadi 144.480 meter persegi dari luas saat ini yang hanya 51.815 meter persegi. Dengan begitu, kapasitas penumpang juga akan meningkat menjadi 15,5 juta penumpang per tahun, dari kapasitas saat ini yang hanya 7 juta penumpang per tahun. Pengembangan dilakukan berupa perluasan terminal penumpang domestik yang sudah ada (existing) ke sisi selatan, gedung parkir, dan akses jalan utama terminal. Paket kedua, pembangunan apron selatan dan apron timur beserta infrastruktur penunjang. Kabarnya masterplan sementara perluasan terminal bandara menyerupai bentuk kupu-kupu. Hal ini terinspirasi dari TN Bantimurung, yang merupakan kerajaan kupu-kupu terbesar di dunia. Sebelumnya terminal bandara existing terinspirasi dari Tongkonan, rumah adat Sulawesi Selatan.




 Pesawat Lion yang kami tumpangi dari Surabaya

       Sebelum menuju ruang pengambilan bagasi kami menyempatkan diri untuk sekedar foto meninggalkan jejak di bandara ini.

Meja Informasi
Pelataran depan bandara dengan backgroun R

umah Toraja Tongkonan








 



No comments:

Post a Comment